Estimasi Pengiriman adalah dan Faktor yang Mempengaruhinya

Estimasi pengiriman adalah salah satu hal yang cukup penting dalam proses pengiriman barang ke alamat tujuan. Karena bisa memperkirakan berapa lama waktu yang dibutuhkan hingga paket kiriman sampai di alamat tujuan seperti yang tercantum dalam dokumen pengiriman.

Jika Anda berbelanja di marketplace, biasanya bisa dengan mudah mengecek estimasi pengirimannya. Dimulai dari saat barang dimasukkan ke keranjang, melakukan pembayaran, serta memilih jasa pengiriman. Nantinya akan bisa dicek perkiraan barang tiba ke alamat Anda.

Estimasi Pengiriman Adalah

Apa itu estimasi pengiriman? Mungkin ada yang masih belum mengetahui bagaimana cara mengecek estimasi pengiriman atau bahkan tidak tahu apa itu estimasi pengiriman. Istilah ini sebenarnya sangat berkaitan dengan layanan dari jasa pengiriman yang telah dipilih.

Karena pada dasarnya setiap layanan pengiriman memiliki estimasi pengiriman yang bisa saja berbeda antara satu dengan yang lain. Sebagai contoh adalah layanan same day delivery, yang artinya adalah pengiriman barang memiliki estimasi pengiriman lebih cepat karena barang dikirim di hari yang sama.

Jenis layanan same day delivery biasanya digunakan untuk mengirimkan berbagai jenis produk makanan yang memiliki resiko cepat basi atau untuk kondisi yang terburu-buru. Tentu saja tarif pengiriman untuk jenis layanan ini berbeda dari jenis layanan lain di jasa pengiriman tersebut.

Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa estimasi pengiriman adalah suatu perkiraan paket barang yang dikirimkan sampai di alamat tujuan. Jika menggunakan layanan same day same delivery maka estimasi pengirimannya akan lebih cepat.

Apa Faktor yang Mempengaruhi Estimasi Pengiriman?

Sebelumnya telah dicontohkan bahwa jenis layanan tertentu akan memiliki estimasi pengiriman yang lebih cepat. Dalam hal ini ada beberapa faktor yang bisa mempengaruhi estimasi pengiriman. Diantaranya adalah seperti berikut:

  1. Jenis Layanan Pengiriman

Perlu diketahui bahwa setiap jasa pengiriman menyediakan produk layanan yang berbeda-beda, seperti halnya Franchise SiCepat. Selain layanan same day delivery, ada pula jenis layanan next day dan estimasi pengiriman paket reguler dengan waktu 2-3 hari sampai.

Namun jika Anda ingin tarif pengiriman yang lebih murah, bisa memilih waktu pengiriman 7 hari sampai. Jadi tarif pengiriman yang mahal akan menunjukkan estimasi pengiriman yang lebih cepat dan biasanya merupakan jenis layanan unggulan yang disediakan jasa pengiriman.

  1. Lokasi Pengiriman Barang

Faktor selanjutnya yang turut mempengaruhi estimasi pengiriman adalah lokasi pengiriman barang. Biasanya untuk layanan premium atau super cepat hanya berlaku untuk wilayah tertentu saja sehingga jangkauannya terbatas dan tidak ke seluruh daerah.

Jika Anda berada di wilayah kota besar, maka bisa menikmati jenis layanan premium dengan estimasi pengiriman lebih cepat. Sementara untuk pengiriman barang ke berbagai wilayah yang cukup terpencil biasanya menggunakan layanan reguler dengan estimasi 3-7 hari sampai.

Contoh Estimasi Pengiriman Paket dari J&T dan JNE

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, estimasi pengiriman antara satu layanan dengan yang lainnya bisa berbeda, demikian pula dengan satu jasa pengiriman dan yang lain. Kali ini yang dijadikan contoh adalah estimasi pengiriman paket J&T dan JNE.

  1. Estimasi Pengiriman J&T

Sebagai salah satu penyedia jasa pengiriman yang terpercaya, J&T rupanya menyediakan beberapa jenis layanan dengan estimasi pengiriman yang cukup beragam sehingga Anda bisa memilih yang paling tepat sesuai dengan kebutuhan. Di antaranya seperti berikut:

Jenis LayananEstimasi Pengiriman
EZ2-3 hari sampai
J&T Eco5-14 hari sampai
J&T Super1-2 hari sampai
  1. Estimasi Pengiriman JNE

Sama halnya dengan J&T yang sudah berpengalaman sebagai penyedia jasa pengiriman barang, JNE juga menyediakan berbagai jenis layanan dengan estimasi pengiriman yang cukup bervariasi.

Biasanya pengiriman yang dilakukan JNE tidak melebihi estimasi dan bahkan pada beberapa kondisi ada yang lebih cepat dari estimasinya.

Jenis LayananEstimasi Pengiriman
Super SpeedBarang sampai di hari yang sama.
YESBarang sampai besoknya atau 1 hari setelah pickup.
Reguler1-5 hari sampai.
OKE4-10 hari sampai.
JTR (Trucking)5-6 hari sampai.

Dari ulasan di atas dapat disimpulkan bahwa estimasi pengiriman adalah perkiraan barang sampai di alamat tujuan. Jika ingin cepat sampai, tentu pilihan layanan dengan harga lebih mahal bisa jadi pilihannya.

Punya

Ratusan / Ribuan

Kiriman Setiap Hari?

Satu platform, beragam layanan pengiriman dan logistik

Web Dashboard

Pergudangan & Pengemasan

Dilengkapi Kurir Instant

Plugin Pengiriman

Integrasi API Pengiriman

Mendukung beragam layanan pengiriman

GojekJNEJNTTIKI

Terintegrasi dengan channel marketplace

TokopediaLazadaTiktokShopee

Mau Pengiriman Jadi Jauh Lebih Efektif?

Dapatkan potongan harga untuk pengiriman lebih banyak, #kirimlebihbanyak bersama Biteship!