Pivot: Pengertian, Jenis, dan Kapan Waktu yang Tepat

Pivot: Pengertian, Jenis, dan Kapan Waktu yang Tepat
pivot adalah

Seorang entrepreneur harus punya strategi untuk menjalankan bisnisnya. Dengan strategi yang tepat ini, bisa membantu sebuah perusahaan untuk berkembang dan mendapatkan keuntungan. Salah satunya adalah pivot. Apa itu Pivot? Apa saja jenis-jenisnya?

Pivot adalah salah satu strategi yang digunakan untuk meningkatkan keuntungan usaha dengan bantuan perangkat lunak yang bernama HashMicro. Perusahaan seperti Starbucks juga ikut menggunakan strategi ini dan bisa berhasil memperlebar usaha.

Apa itu Pivot dalam Bisnis?

Pivot adalah perubahan strategi dari bisnis itu sendiri untuk mendapatkan keuntungan. Jadi, penerapannya biasa dilakukan saat bisnis tidak mengalami perkembangan yang signifikan. Jika terus dibiarkan, bisnis tersebut tidak bisa bertahan untuk jangka waktu yang lama.

Apa itu pivot? Bisa dikatakan pivot hadir sebagai solusi untuk menyelamatkan usaha Anda. Banyak perusahaan besar yang menerapkan konsep ini sehingga bisa ikut berkembang. Untuk itulah Anda tidak perlu cemas untuk menggunakan strategi ini.

Ada banyak penerapan strategi yang dilakukan untuk menjalankan pivot. Ini tidak hanya sekedar strategi harbolnas untuk marketing. Harbolnas adalah hari tertentu dimana pembeli akan mendapatkan diskon besar-besaran.

Namun, untuk pivot sendiri masih terbagi lagi menjadi beberapa jenis lainnya untuk mendukung usaha.

Jenis-Jenis Pivot

Setelah mengetahui penjelasan apa itu pivot dalam bisnis, ada tujuh strategi yang perlu Anda ketahui untuk menjalankan pivot, di antaranya adalah:

  1. Customer Problem Pivot

Jenis pertama yang perlu Anda lakukan adalah cara mengubah fungsi dari suatu produk. Produk yang Anda buat ini tetaplah sama, hanya saja fungsi dari produk tersebut digunakan untuk menyelesaikan masalah yang berbeda dari sebelumnya.

  1. Market Segment Pivot

Berikutnya adalah market segment pivot yang berbeda dengan metode sebelumnya. Jika customer problem pivot dibuat untuk mengubah fungsionalitas produk ke pasar yang sama, sementara itu market segment pivot ini mengubah segmentasi produk untuk produk yang sama.

Jadi, yang diubah dalam jenis pivot ini adalah segmen pasarnya. Tujuannya karena bisa jadi target pasar yang direncanakan oleh perusahaan salah dalam menafsirkan. Dengan begitu, penting untuk mengubahnya agar produk yang dipasarkan sesuai dengan kebutuhan audiens.

  1. Technology Pivot

Jenis yang ketiga adalah pivot yang dilakukan dengan mengubah tujuan dari platform atau aplikasi teknologi tertentu. Teknologi yang sudah dibuat ini kemudian  perlu dirancang kembali agar dapat dipasarkan.

Selanjutnya, produk tersebut juga harus mampu untuk menyelesaikan masalah yang ada di pasar. Contoh penerapannya adalah perusahaan Slack. Perusahaan tersebut awalnya ditujukan untuk gaming dengan nama perusahaan Tiny Spec.

Namun, perusahaan ini akhirnya mengubah tujuannya menjadi aplikasi komunikasi internal yang banyak dimanfaatkan sehingga perubahan arah tersebut membuatnya terkenal sampai saat ini.

  1. Product Feature Pivot

Jenis berikutnya adalah product feature pivot. Apa itu pivot product feature? Ini merupakan jenis pivot yang dilakukan dengan mengubah fitur produk dengan maksud untuk lebih memenuhi kebutuhan konsumennya.

Dengan adanya hal ini, membuat konsumen lebih merasa puas karena dapat menggunakan produk tersebut sesuai dengan kebutuhannya. Jika fitur ini lebih membantu konsumen, maka ini bisa menyebabkan keuntungan yang lebih besar lagi.

Mereka akan lebih mudah untuk menggunakan produk ini karena bisa memenuhi kebutuhannya.

  1. Revenue Model Pivot

Jenis pivot berikutnya adalah revenue model pivot. Penerapan strategi ini dilakukan dengan menyempurnakan produk menjadi lebih baik lagi dibandingkan sebelumnya. Penyempurnaannya tentu saja berdasarkan kebutuhan konsumen.

Ketertarikan untuk membeli produk tersebut berusaha ditingkatkan oleh Anda dengan cara memperhatikan kebutuhan. Sesuaikan produk tersebut dengan keinginan konsumen apalagi jika itu yang memang diinginkan oleh konsumen sedari awal.

  1. Sales Channel Pivot

Analisis produk tidak hanya dari kualitasnya, Anda juga perlu memperhatikan strategi penjualan. Lihat apakah saluran penjualan yang dilakukan selama ini berjalan dengan efektif. Jika tidak, hal ini tentu akan mempengaruhi keuntungan Anda di kemudian hari.

Oleh sebab itu, gunakan strategi penjualan yang tepat agar menjangkau lebih banyak konsumen dan memudahkan pekerjaan dari perusahaan Anda. Salah satunya adalah dengan memanfaatkan e-commerce untuk meningkatkan penjualan.

  1. Product VS Services Pivot

Jenis pivot yang terakhir adalah product vs services pivot. Ada kalanya produk yang dijual ini terbilang unik sehingga sulit untuk dijual konsumen. Oleh sebab itu, Anda perlu menggunakan jenis pivot ini agar bisa membuat produk yang lebih bermanfaat.

Pelayanan yang baik dan kebutuhan konsumen yang dipenuhi dapat meningkatkan nilai konsumen menjadi lebih tinggi lagi.

Kapan Bisnis Harus Melakukan Pivot?

Ada beberapa alasan yang perlu Anda gunakan untuk mengetahui apa itu pivot yang tepat untuk bisnis Anda. Berikut adalah jawaban dari kapan perlu menggunakan pivot:

  1. Jika Pertumbuhan Perusahaan Macet

Usaha memiliki sifat yang berfluktuasi terhadap hasil keuntungan. Kadang kala perusahaan juga mengalami pertumbuhan yang stagnan atau tidak bisa berkembang.

Oleh sebab itu, penting untuk melakukan perubahan dengan menggunakan pivot agar mendapatkan kemajuan bisnis.

  1. Core Value Perusahaan Tidak Sesuai dengan Konsumen

Jika ternyata nilai dari perusahaan tidak sesuai dengan pelanggan, maka ini menyebabkan sulitnya usaha untuk tumbuh. Jika terjadi demikian, Anda harus menggunakan strategi pivot.

  1. Butuh Adaptasi dengan Pasar

Pemilik bisnis haruslah menggunakan pikirannya untuk selalu menganalisis kondisi pasar. Penting melihat apakah pasar tersebut mengalami perkembangan atau tidak. Jika iya, pemilik usaha harus melakukan langkah pendekatan yang berbeda guna tetap beradaptasi.Apa itu pivot adalah jalan untuk memperlancar bisnis Anda karena ini merupakan salah satu strategi terbaik. Anda bisa memilih jenis pivot yang ada sesuai dengan kondisi perusahaan Anda. 

Punya

Ratusan / Ribuan

Kiriman Setiap Hari?

Satu platform, beragam layanan pengiriman dan logistik

Web Dashboard

Pergudangan & Pengemasan

Dilengkapi Kurir Instant

Plugin Pengiriman

Integrasi API Pengiriman

Mendukung beragam layanan pengiriman

GojekJNEJNTTIKI

Terintegrasi dengan channel marketplace

TokopediaLazadaTiktokShopee

Mau Pengiriman Jadi Jauh Lebih Efektif?

Dapatkan potongan harga untuk pengiriman lebih banyak, #kirimlebihbanyak bersama Biteship!