Mengirim sepeda motor keluar kota terkadang harus dilakukan, terutama ketika Anda harus berpindah domisili tempat tinggal dari satu kota ke kota lain. Anda bisa memanfaatkan jasa ekspedisi untuk mengirimkan motor keluar kota. Tarif kirim motor untuk setiap ekspedisi tentu berbeda-beda.
Sama halnya dengan kirim barang keluar negeri menggunakan jasa ekspedisi, ada persyaratan yang harus dilengkapi dan ketentuan yang harus dipenuhi saat Anda mengirimkan motor keluar kota. Masing-masing ekspedisi memiliki kebijakan yang berbeda.
Tarif Kirim Motor dari Berbagai Ekspedisi
Beberapa ekspedisi yang akan dibahas dalam artikel ini antara lain adalah Pos Indonesia, Indah Cargo Logistik serta JNE. Yuk, sama-sama pelajari apa saja syarat dan ketentuan yang berlaku dari tiap ekspedisi dan berapa tarif kirim motor untuk tiap-tiap ekspedisi?
1. Pos Indonesia
Pos Indonesia masih menjadi salah satu ekspedisi yang terpercaya dan banyak digunakan oleh masyarakat untuk mengirimkan dokumen, paket berukuran kecil hingga sepeda motor. Layanan pengiriman sepeda motor di Pos Indonesia disebut dengan Paket Jumbo Motor.
Setiap jenis motor akan dikenakan biaya yang berbeda seperti misalnya sepeda motor matic yang berukuran kecil akan dihitung biayanya untuk berat 100 kg. Sementara, untuk sepeda motor berukuran besar akan dihitung biayanya untuk berat 150 kg.
Biaya-biaya di luar dari pengiriman motor juga akan dibebankan pada pihak pengirim seperti PPN yang besarnya 1% dari total biaya pengiriman serta biaya asuransi sebesar 0,3% dari nilai barang. Apabila Anda mengirim motor menggunakan jasa Pos Indonesia, ada biaya packing juga sebesar Rp200.000.
Adapun beberapa syarat yang diberlakukan oleh Pos Indonesia untuk proses pengiriman motor adalah:
- Menyertakan STNK Dan BPKB Yang Asli
- Mengisi Formulir Dari Pihak Pos Indonesia
- Tidak Melayani Kiriman Motor Beroda 3
- Bensin Harus Dikosongkan Terlebih Dahulu
- Spion Motor wajib dilepas.
Syarat dan ketentuan yang lebih lengkap serta informasi mengenai tarif pengiriman motor yang pasti untuk setiap jenis sepeda motor melalui Pos Indonesia dapat dilihat langsung melalui website https://www.posindonesia.co.id/id/check-tarif.
Pengiriman dari satu kota ke kota lain atau bahkan luar pulau tentu akan dikenakan tarif yang berbeda pula.
Baca Juga: 6 Layanan Antar Paket Murah Terbaik di Indonesia
2. Indah Cargo Logistik
Indah Cargo Logistik menghitung biaya pengiriman sepeda motor berdasarkan cc mesin motor yang akan diberangkatkan keluar kota. Biaya yang dibebankan pada konsumen juga tergantung dari seberapa jauh motor akan dikirimkan. Setiap kota asal dan tujuan tentu akan memiliki harga yang berbeda.
Mengirim motor menggunakan Indah Cargo Logistik juga akan dikenakan biaya tambahan yakni biaya packing sebesar Rp100.000-Ro150.000 dan biaya asuransi yang besarnya 0,3% dari nilai sepeda motor yang akan dikirimkan.
Range tarif kirim motor melalui jasa Indah Cargo Logistik adalah Rp492.375 untuk motor 125 cc dengan jarak Jakarta-Bandung hingga Rp4.911.000 untuk motor 500 cc dengan jarak Jakarta-Malang.
Baca Juga: Cara Cek Ongkir Indah Cargo dan Daftar Ongkirnya
3. JNE
Perhitungan tarif berdasarkan berat per kg-nya dengan tarif minimum untuk berat 10 kg akan dibebankan ketika berat barang yang dikirimkan lebih dari 10 kg. Biaya tambahan dikenakan apabila berat barang lebih dari 250 kg.
Tarif pengiriman motor melalui ekspedisi JNE juga dibedakan dari cc mesin motornya yakni kurang dari 150 cc, kurang dari 250 cc dan lebih dari 250 cc. Biayanya pun disesuaikan dengan jarak dari kota asal ke kota tujuan.
Misalnya untuk motor berukuran kurang dari 150 cc dan pengiriman Jakarta-Bandung, biaya yang dikenakan adalah sebesar Rp500.000. Motor berukuran kurang dari 250 cc dan dikirim dari Depok ke Bandar Lampung dikenakan tarif Rp850.000.
Baca Juga: Layanan JNE YES dan Cara Cek Resinya
Informasi seputar tarif kirim motor dari berbagai ekspedisi terpercaya di Indonesia bisa menjadi acuan saat akan mengirimkan motor. Dengan begitu, Anda bisa mempersiapkan dana dan syaratnya.