Inilah Macam, Manfaat, dan Tips Menggunakan TikTok Ads Manager

Inilah Macam, Manfaat, dan Tips Menggunakan TikTok Ads Manager
TikTok ads manager

Apakah Anda sering menemukan iklan saat sedang menonton video di TikTok? Iklan pada media sosial itu muncul karena pengguna menggunakan salah satu fitur TikTok. Fitur tersebut merupakan sebuah alat untuk mempromosikan video yang telah diproduksi oleh seseorang. Nama dari fitur itu adalah TikTok ads manager.

Alat pengiklan dari TikTok tidak hanya berguna bagi para pengguna baru, namun juga untuk pengguna lama yang ingin memasarkan videonya. Semua pengguna dapat menggunakannya dengan catatan penting untuk mengikuti tips yang ada. Artikel ini menjelaskan cara penggunaan dari alat pengiklan agar bisa maksimal.

Pengertian TikTok Ads Manager

Iklan merupakan salah satu elemen penting bagi semua konten kreator yang sedang aktif berkarya di media sosial. Ada salah satu alat untuk mengatur iklan di TikTok, yaitu TikTok ads manager yang menyediakan fitur untuk membuat iklan.

Pembuatan iklan bertujuan untuk memasang target audiens, menyusun laporan tentang engagement, dan pengawasan penggunaan iklan. Selain itu, penggunaan iklan di TikTok ini menjadi jalur paling ampuh bagi konten kreator untuk memancing audiens baru terhadap konten buatan mereka. 

Di samping itu, opsi pilihan untuk sistem pembayaran juga tidak hanya satu, yaitu sistem seumur hidup dan sistem bulanan. Dengan sistem seperti itu, Anda dapat menyesuaikan budget untuk mencoba memasang iklan di TikTok agar konten Anda dapat secara cepat meluas ke banyak audiens.

Terdapat pula opsi pilihan untuk tipe audiens yang dapat Anda sesuaikan dengan target pasar konten Anda. Anda dapat menggunakan “Custom Audiences” untuk menyesuaikan jenis audiens Anda. Kedua, jika Anda ingin lebih melebarkan sayap dengan jenis audiens yang sudah ada, maka pilih opsi “Lookalike Audiences”.

Dengan begitu, Anda dapat menarik perhatian lebih dari para audiens baru yang sudah sesuai dengan target pasar konten Anda. TikTok akan membantu Anda menemukan audiens lainnya yang belum termasuk dari jajaran audiens Anda dengan fitur iklan tersebut.

Baca Juga: TikTok Shop Seller: Pengertian dan Tips Jualan Ramai Pembeli

Macam-macam TikTok Ads

Jenis dari TikTok ads tidak hanya satu saja, melainkan lebih dari lima macam yang dapat Anda pertimbangkan dan sesuaikan dengan kebutuhan. Di bawah ini merupakan macam-macam TikTok ads.

1. In-Feed Ads

Jika Anda ingin lebih mengembangkan brand awareness, maka pilihan iklan In-Feed ads ini solusinya. Jenis iklan ini memiliki tampilan sederhana selayaknya video FYP lainnya, dengan tambahan opsi “Promoted”. Keterangan tersebut akan membawa audiens baru menuju website resmi Anda sebagai pelaku pemasang iklan.

2. Top View Ads

Sering menemukan iklan saat pertama kali membuka TikTok? Iklan itu adalah TopView ads. Jenis ini merupakan iklan yang memiliki durasi lebih panjang dan akan muncul pada video paling atas dan pertama saat Anda membuka aplikasi. Dengan TikTok ads manager, maka audiens akan lebih ingin tahu tentang konten Anda.

3. Spark Ads

Selanjutnya, jenis iklan spark ads akan menggunakan konten video asli buatan Anda untuk menjadi bahan iklan. 

4. Branded Effect

Sebagai kreator, Anda harus memiliki jiwa yang kreatif maka dapat dicoba untuk membuat filter Anda sendiri. Filter dapat mencerminkan ciri khas dari gaya konten Anda, sehingga audiens akan tertarik untuk mencari tahu lebih lanjut tentang akun Anda.

5. Hashtag Challenge

Lalu, ada hashtag challenge yang menggunakan sistem tantangan dengan hashtag. Jika Anda menekan tagar yang ada, maka Anda akan dibawa menuju landing page dan bisa melihat-lihat produk yang dipromosikan.

6. Brand Takeover

TikTok ads jenis ini menawarkan paket eksklusif untuk munculnya iklan konten Anda. Umumnya, para perusahaan yang sudah memiliki brand yang cukup besar untuk dapat menggunakan fitur iklan ini.

7. Influencer Partnership

Jenis yang terakhir adalah yang paling umum digunakan oleh konten kreator maupun brand yang sedang mempromosikan video mereka. Jadi, Anda dapat bekerja sama dengan beberapa influencer untuk menaikan engagement. 

Baca Juga: Tiktok Shop Affiliate: Definisi dan Tata Cara Daftarnya

Manfaat Menggunakan TikTok Ads Manager

Penggunaan optimal dari TikTok ads manager akan membawa manfaat bagi Anda. Lantas, apa saja manfaat yang akan Anda dapatkan?

1. Jangkauan Audiens Lebih Luas

Seperti fungsi utama dari pemakaian iklan untuk mempromosikan video Anda, maka ditargetkan jangkauan audiens akan menjadi semakin luas. Dengan begitu, Anda dapat memperkenalkan konten Anda ke banyak pengguna TikTok.

2. Meningkatkan Target Jualan

Selain menjadi sarana untuk memasarkan produk konten video, TikTok ads juga dapat digunakan untuk memasarkan produk bisnis. Penggunaan iklan ini termasuk dalam strategi social media marketing yang akan memasarkan produk Anda secara global melalui media sosial.

3. Membantu dalam Pengaturan Budget Promosi

Di samping itu, penggunaan dari TikTok ads manager untuk menayangkan iklan memberikan fleksibilitas bagi Anda. Pemilihan sistem tagihan untuk paket iklan dengan harga yang terjangkau dapat disesuaikan dengan budget Anda. Dengan begitu, Anda dapat mengetahui seberapa kemampuan untuk melakukan promosi.

Baca Juga: Digital Ads: Pengertian, Cara Kerja, Manfaat, dan Keunggulannya

Tips untuk TikTok Ads Manager 

Menurut laman resmi TikTok, Anda dapat merasakan kepuasan maksimal dari penggunaan TikTok ads manager jika mengikuti tips berikut ini.

1. Pilih Target Pasar Konten Anda

Langkah paling awal untuk melakukan optimalisasi jalannya iklan konten Anda adalah menentukan target dari audiens Anda. Setelah itu, sistem TikTok ads manager akan menyesuaikan target tersebut dengan menggaet lebih banyak audiens baru.

2. Sesuaikan Jenis Audiens

Pilih antara dua opsi “Custom Audiences” atau “Lookalike audiences” untuk pengaturan lebih detail terkait sasaran audiens konten Anda.

3. Atur Budget Iklan

Langkah paling penting lainnya adalah atur alur budgeting Anda untuk menayangkan iklan. Ada beberapa opsi yang dapat Anda pertimbangkan sesuai dengan modal yang Anda miliki untuk memulai promosi.

4. Siapkan Video Promosi

Elemen terpenting untuk melakukan pengiklanan adalah bahan konten video. Konten tersebut menjadi bahan utama iklan Anda sehingga sangat disarankan untuk membuatnya sekreatif dan seunik mungkin.

5. Mulai Penayangan

Setelah itu, Anda hanya menunggu kinerja dari TikTok ads manager yang akan mengoptimasi iklan Anda. Jadi, video yang ditayangkan sebagai iklan akan mencapai target sasaran audiens dengan tepat.

6. Record Hasil Iklan

Kemudian, saat video iklan Anda sudah berhasil ditayangkan, maka Anda dapat mengukur hasil dari promosi tersebut. TikTok resmi menyediakan alat yang dapat Anda gunakan untuk mengolah data hasil tersebut. Dengan begitu, Anda dapat melakukan evaluasi dari konten yang telah dipasang iklan.

Mulai Pasang Iklan di TikTok!

Pemasangan iklan di TikTok merupakan cara yang cukup ampuh untuk mengembangkan konten yang Anda produksi. Dengan menggunakan pilihan alat yang tersedia, Anda dapat secara maksimal menarik perhatian para audiens yang sesuai dengan jenis konten dan dapat segera viral di FYP.

Selain itu, penggunaan TikTok ads manager akan mempermudah Anda untuk mempromosikan video konten di TikTok. Alat tersebut berjalan secara otomatis dan akan sangat membantu Anda dalam mengelola produk baik dalam bentuk konten video maupun bisnis. Jadi, sudah yakin untuk menggunakan alat promosi satu ini?

Punya

Ratusan / Ribuan

Kiriman Setiap Hari?

Satu platform, beragam layanan pengiriman dan logistik

Web Dashboard

Pergudangan & Pengemasan

Dilengkapi Kurir Instant

Plugin Pengiriman

Integrasi API Pengiriman

Mendukung beragam layanan pengiriman

GojekJNEJNTTIKI

Terintegrasi dengan channel marketplace

TokopediaLazadaTiktokShopee

Mau Pengiriman Jadi Jauh Lebih Efektif?

Dapatkan potongan harga untuk pengiriman lebih banyak, #kirimlebihbanyak bersama Biteship!