Kebutuhan hidup yang semakin besar memaksa seseorang putar otak untuk menambah penghasilan lagi. Selain bekerja kantoran, saat ini Anda bisa memulai bisnis sendiri hanya di rumah saja tanpa perlu modal yang besar namun untung yang didapat cukup menjanjikan.
Bisnis rumahan ini memang terbilang kecil. Namun jika Anda ulet dalam pengelolaannya, pasti bisa menghasilkan untung yang besar. Nah ini dia tips mudah membuka bisnis rumahan modal kecil namun untungnya besar.
9 Tips Memulai Bisnis Rumahan
Tidak perlu bisnis besar yang sampai menyewa lahan atau toko orang, membuka bisnis di rumah saja pun bisa membuat Anda mendapat keuntungan menjanjikan. Modal yang Anda keluarkan juga tidak terlalu besar karena tidak ada biaya sewa, sehingga modal bisa dialokasikan ke kebutuhan lainnya.
Nah bagaimana cara memulai bisnis rumahan ini?
1. Cari Ide Bisnis yang Berpotensi Untung
Hal pertama yang harus dilakukan adalah cari ide bisnis yang menjanjikan. Anda bisa menjual makanan, aksesoris, pulsa, atau lainnya yang sekiranya berpotensi untung dan laris terjual.
Jika bingung mau berbisnis apa, ada beberapa ide bisnis yang bisa Anda jadikan referensi, misalnya:
- Membuka jasa laundry
Bisnis ini sangat cocok jika lokasi rumah Anda berdekatan dengan kos-kosan, kontrakan, atau kampus karena sebagian besar banyak yang membutuhkan jasa laundry.
- Bisnis warung kopi
Begitu juga dengan warung kopi, kalau lokasi rumah Anda adalah tempat strategis dan ramai, cobalah membuka warung kopi, entah dalam bentuk cafe atau warkop.
- Bisnis makanan
Anda pandai memasak? Coba saja membuka bisnis makanan karena bisnis ini cukup menjanjikan apalagi jika lokasinya strategis. Anda bisa mendapatkan untung banyak jika pandai melihat peluang, dari segi menu masakan, harga, atau yang lain.
- Bisnis camilan kiloan
Bisnis camilan bisa menjadi ide yang bagus karena biasanya banyak orang mencari camilan kiloan untuk sajian makanan di rumah.
- Jualan paket internet dan pulsa
Setiap orang pasti membutuhkan paket internet untuk terkoneksi, dan pulsa untuk bisa saling terhubung. Oleh karena itu, cobalah membuka konter pulsa dan internet di rumah supaya bisa dapat penghasilan tambahan.
- Buka warung sembako
Warung sembako sangat dibutuhkan orang karena menjual makanan pokok. Di sana, Anda bisa menjual gula, beras, tepung, dan bahan dapur lainnya.
Selain keenam ide tersebut, Anda juga bisa menjual barang dagangan lain yang sekiranya laku di pasaran, misalnya menjual makanan kecil atau jajanan SD di rumah.
Baca Juga: 9 Ide Bisnis yang Paling Menjanjikan di Tahun 2023
2. Siapkan Modal Bisnis
Hal terpenting lainnya saat memulai bisnis adalah punya modal. Siapkan modal secukupnya sesuai kebutuhan bisnis Anda dan belanjakan modal tersebut sesuai perhitungan dan keperluan bisnis.
Pastikan modal cukup untuk eksekusi bisnis yang sudah Anda rencanakan. Modal ini bisa didapatkan dari tabungan atau dukungan dana dari keluarga.
3. Mintalah Dukungan dari Keluarga
Bisnis rumahan sangat membutuhkan dukungan keluarga agar sukses dan mendapatkan untung banyak. Keluarga adalah elemen penting bagi perintis bisnis pemula, karena keluargalah yang berperan mendukung dari segi non materil maupun materil.
Dari keluarga, Anda juga bisa belajar dan sharing pengalaman bisnis untuk meningkatkan profit setiap harinya. Jika dari pihak keluarga tidak mendukung, besar kemungkinan bisnis akan sulit berkembang. Oleh karena itu, cobalah meminta support keluarga untuk keberhasilan bisnis Anda.
4. Pelajari Administrasi dengan Baik
Jangan dulu berpikir bisnis rumahan tidak memerlukan ilmu administrasi yang cukup. Meski hanya di rumah, Anda sangat membutuhkan ilmu ini supaya pengelolaan bisnis tertata dan terencana jelas.
Setidaknya Anda harus mengerti dasar administrasi, misalnya jangan mencampur keuangan bisnis dengan keuangan pribadi Anda. Karena itu bisa membuat keuangan menjadi tercampur, kacau, dan berimbas pada keberlangsungan usaha rumahan Anda.
Jadi, sebelum memulai bisnis rumahan, pastikan Anda sudah mengerti dasar administrasi yang baik.
5. Lakukan Riset Pasar dan Kompetitor
Riset pasar ini berguna supaya Anda lebih mengetahui apa saja kebutuhan pasar sehingga besar kemungkinan bisa membantu bisnis mendapat keuntungan besar. Riset juga berguna agar Anda mengetahui betul siapa target konsumen yang dituju, jadi tidak asal-asalan.
Selain riset pasar, lakukan juga riset kompetitor yang menjual barang dagangan sama. Pelajari apa saja yang dimiliki mereka mulai dari kelebihan, kekurangan, konsep, dan strategi. Ini sangat berguna agar Anda bisa membangun ciri khas dan keunikan untuk bisnis.
6. Tentukan Waktu Mulai Bisnis
Menentukan waktu memulai bisnis menandakan bisnis mempunyai perencanaan yang baik. Jika Anda tidak merencanakan waktu memulai yang tepat, bisa-bisa bisnis yang Anda bangun rentan mengalami kegagalan.
7. Lakukan Promosi
Bagian yang tak kalah penting dari berbisnis adalah promosi. Promosi ini tidak hanya dibutuhkan oleh bisnis besar, bisnis rumahan juga sangat perlu promosi.
Caranya, Anda bisa memanfaatkan internet dan media sosial pribadi. Unggah status atau postingan foto dan video semenarik mungkin di Instagram, Facebook, Twitter, dan WhatsApp secara rutin.
Saat mengunggah konten, pastikan juga Anda memperhatikan waktu posting. Karena jika tidak, penonton yang melihat postingan Anda jadi sedikit. Anda juga bisa melakukan promosi dengan cara memasang iklan di sosial media. Ini akan memudahkan penonton menemukan produk dagangan yang Anda jual.
8. Jangan Menyerah
Salah satu mental pebisnis adalah pantang menyerah. Saat menjalankan bisnis, mau bisnis skala besar maupun kecil, pasti pernah mengalami yang namanya kegagalan.
Anda perlu meyakinkan diri lebih kuat lagi bahwa bisnis rumahan yang dibangun pasti bisa berkembang pesat dan mendapatkan untung lebih banyak. Asalkan saat mengalami kegagalan Anda tidak langsung menyerah namun menghadapinya dengan perencanaan matang dan fokus.
9. Lakukan Evaluasi
Dalam memulai bisnis rumahan, Anda juga memerlukan evaluasi supaya mengerti apa saja yang perlu dibenahi dan diteruskan. Evaluasi akan memudahkan Anda melihat perkembangan bisnis dan merencanakan strategi jika bisnis mengalami kegagalan.
Jadi jangan hanya siapkan modal, ide, dan promosi gencar-gencaran namun melupakan evaluasi bisnis. Karena poin ini sangat penting untuk kemajuan masa depan bisnis Anda.
Baca Juga: Tips Mudah Memulai Bisnis Rumahan Modal Kecil Untung Besar
Sudah Tahu Cara Memulai Bisnis Rumahan Ini?
Itulah tips mudah yang bisa Anda lakukan jika memilih memulai bisnis di rumah saja. Jika melaksanakan dan memperhatikan betul semua tips tersebut, bisnis Anda perlahan akan mengalami peningkatan dan omsetnya pun bertambah.