Produk best seller artinya berbagai jenis produk yang memiliki angka penjualan tinggi. Saat ini istilah best seller digunakan untuk beragam jenis produk, mulai dari pakaian hingga berbagai produk agen pariwisata. Namun, tahukah Anda jika istilah tersebut pertama kali digunakan untuk buku?
Iya, istilah best seller menjadi penyebutan bagi produk buku yang terjual dengan jumlah tinggi. Namun, istilah itu kini tidak hanya berlaku untuk satu jenis produk saja. Ada beragam jenis produk yang memiliki label best seller. Apa saja? Bagaimana awal mula populernya istilah ini?
Awal Mula Istilah Best Seller
Awal terdengarnya istilah ini yakni di Kansas City, sebuah negara bagian di Amerika Serikat. Istilah ini pertama kali ditulis untuk menyebutkan penilaian penjualan sebuah buku. Maka dari itu, perkembangan istilah ini berhubungan erat dengan masa-masa awal ketika buku cetak di produksi.
Best seller pertama kali tertulis dalam sebuah surat kabar bertajuk The Kansas Time and Star di tahun 1889. Kala itu, penjualan buku cetak sangat tinggi, tetapi jumlah buku yang berhasil dicetak cukup kecil. Jadi, penilaian penjualannya melalui edisi cetakan dari buku tersebut.
Istilah best seller terus berkembang hingga kini. Seperti yang terlihat kini, istilah best seller tidak hanya digunakan untuk menggambarkan penjualan tertinggi dari produk buku. Namun, istilah ini digunakan untuk hampir semua produk barang dan jasa yang laku di pasaran.
Baca Juga: Begini Cara Hitung Potongan Belanja Dengan Kalkulator Diskon
Produk Best Seller Artinya
Seperti penjelasan sebelumnya, istilah best seller berlaku secara umum. Jadi, berbagai jenis produk dan jasa yang memiliki tingkat penjualan tinggi disebut sebagai produk best seller. Jenis-jenis produk ini tidak memiliki batasan tertentu.
Penempatan istilah pada produk hanya didasarkan pada jumlah penjualan yang telah dilakukan. Semakin tinggi jumlah produk yang terjual, semakin besar kemungkinan produk tersebut menjadi best seller. Perbandingannya bisa dilakukan pada jumlah penjualan produk sejenis.
Selain mengetahui awal mula perkembangan istilah ini, penjual juga perlu memahami bagaimana kriteria dan tips yang baik untuk mendapatkan produk best seller. Tentu saja, produk dengan label best seller artinya memiliki kemungkinan tinggi untuk cepat dilirik calon konsumen.
Pembeli lebih mudah percaya dan membeli sebuah produk jika produk tersebut memiliki riwayat penjualan yang stabil. Selain itu, produk dengan label best seller biasanya juga memiliki review yang baik dari pembeli. Maka dari itu, jenis produk ini semakin laku dan mudah terjual di pasaran.
Kriteria dan Tips Membangun Label Best Seller
Produk yang laris di pasar secara offline, tidak sama dengan penjualannya secara online. Untuk itu, penjual harus memahami tips untuk mendapatkan produk yang laris di pasaran. Cara pertama yang bisa dilakukan tentu saja dengan melakukan riset pasar.
Penjual bisa menentukan ingin menawarkan produk secara offline atau online. Jika sudah ditentukan, penjual dapat melakukan riset pasar dengan memperhatikan jenis barang yang digemari pembeli sesuai sistem penjualan yang dijalani.
Setelah mengetahui target pasar, barulah penjual bisa merancang brand yang ingin dikembangkan. Lakukan perencanaan dengan matang, mulai dari proses produksi, promosi, hingga pengiriman barang. Jika ingin membuka usaha menjadi dropshipper, membangun produk best seller lebih mudah.
Sebab, Anda tinggal memasarkan produk dari produsen atau supplier yang sudah lebih dulu membangun kepercayaan pembeli. Jadi, mendapatkan produk dengan label best seller tidaklah sulit.
Baca Juga: Cara Membuat Katalog Online yang Efektif
Beragam Produk dengan Label Best Seller
Meski produk best seller bisa dibangun ketika Anda memiliki brand sendiri, tetapi ada beberapa jenis produk dengan label best seller yang banyak dikenal di pasaran saat ini. Bagi Anda yang ingin memulai bisnis, beberapa jenis produk berikut bisa menjadi pilihan.
Sebab, ada beberapa jenis produk tertentu yang memiliki label sebagai best seller karena banyak dibutuhkan oleh para konsumen. Apa saja jenis produk tersebut? Berikut lima jenis produknya, yakni:
Pakaian
Pakaian best seller artinya jenis pakaian yang banyak memiliki peminat di pasaran. Penjualan jenis pakaian bisa disesuaikan dengan selera pasar yang saat ini tengah berkembang. Tidak semua jenis pakaian yang menjadi produk best seller sama.
Jadi, setiap kategori, seperti pakaian wanita dan pakaian pria memiliki satu jenis produk best seller sendiri. Produk-produk inilah yang terus mendapat perhatian para konsumen. Sebagai penjual, Anda bisa memperhatikan keinginan pasar untuk jenis pakaian tersebut.
Jadi, Anda bisa menambahkan jenis pakaian yang laku keras ke dalam daftar produk di toko Anda. Pakaian menjadi produk pertama yang banyak diminati, sebab produk satu ini tidak pernah mati. Semua orang selalu membutuhkan pakaian untuk kesehariannya.
Makanan dan Minuman
Siapa yang tidak membutuhkan makan dan minum? Berbagai gerai makanan silih berganti menawarkan produk best sellernya untuk mendapatkan hati pelanggan. Banyak cara yang dilakukan agar pembeli bisa terus mengkonsumsi produk tersebut.
Beragam promosi menarik, bekerjasama dengan publik figur, hingga menyediakan voucher diskon, semuanya dilakukan penjual untuk menaikkan angka penjualannya. Dengan cara tersebut, produk makanan dan minuman terus merangkak menjadi salah satu produk best seller.
Produk Kecantikan
Saat ini masyarakat semakin peduli dengan kecantikan dan kesehatan kulitnya. Tidak heran, produk kecantikan, mulai dari kosmetik hingga beragam skincare berjajar menjadi top produk di e-commerce. Apalagi banyak brand kecantikan yang bekerjasama dengan artis terkenal.
Karena itu, para penggemarnya yang royal tidak segan mengeluarkan uang lebih banyak untuk membeli produk kecantikan tersebut. Tidak dipungkiri, promosi menjadi cara terbaik untuk meningkatkan penjualan hingga menciptakan produk best seller.
Pariwisata
Semenjak Covid-19 mulai berangsur menurun, sektor pariwisata kembali meningkat. Berbagai produk wisata seperti agen hotel dan agen tour mulai merangkak naik menjadi produk best seller. Produk-produk ini menawarkan berbagai paket wisata yang aman dan nyaman.
Ada beragam paket liburan dengan hotel dan villa serta penawaran menarik lainnya yang ditawarkan para pelaku usaha di sektor ini. Jika berminat memulai usaha di bidang wisata, Anda bisa membuka agen wisata dengan penawaran menarik sesuai wisata yang ada di wilayah Anda.
Barang Bekas
Tidak bisa dipungkiri, kini semakin banyak produk barang bekas yang laku di pasaran. Banyak penjual yang menawarkan barang bekas dengan merk brand ternama, tetapi memiliki harga yang lebih terjangkau. Hal inilah yang menyebabkan produk ini bisa menjadi best seller.
Tas, pakaian, sepatu, hingga jam tangan bisa dijual kembali dengan harga yang lebih murah dari harga produk baru. Banyak pembeli yang malah tertarik membeli barang bekas ini karena dianggap lebih ekonomis. Tentu saja, kondisi barang harus baik dan tidak rusak.Produk best seller artinya produk yang laku keras dan bisa Anda tawarkan untuk memulai membuka usaha sampingan. Jika daftar driver ShopeeFood memiliki syarat, maka mendapatkan label produk best seller tidak sulit syarat dan ketentuannya. Promosi yang baik adalah kunci utamanya.
Baca Juga: Bagaimana Membuat Iklan Yang Menarik
Leave a Reply